Dari informasi yang cukup terpercaya yang baru saja diterima redaksi TeknoUp, pada tanggal 19 September akan ada acara seremoni mengenai BlackBerry Messenger lintas platform.
Tempat belum diketahui, namun seperti biasa akan terbatas pada tamu undangan dan media saja. Tanggal tersebut belum tentu adalah tanggal rilis aplikasi tersebut, meski jika sudah diperkenalkan kemungkinan waktu rilis sudah demikian dekat.
Menurut sumber yang sama, BBM lintas platform (Android dan iOS) akan dirilis ke toko aplikasi masing-masing platform pada tanggal 21 September.
BBM untuk Android dan iOS banyak ditunggu-tunggu, karena selama ini alasan kebanyakan orang masih setia menggunakan BlackBerry adalah menggunakan fitur BBM-nya saja.
Sudah banyak orang dalam lingkaran pertemanan penulis yang sudah beralih menggunakan ponsel Android atau iPhone, namun mempertahankan ponsel BlackBerry-nya, hanya gara-gara BBM. Apakah Anda termasuk yang menunggu-nunggu aplikasi chatting ini? Kita tunggu pekan depan.
sumber
sumber
Artikel Terkait info
- AVG 2013 Serial Keys Gratis - Activation Code !
- Cara Membuat Menu Drop Down Tanpa Edit Html
- “PING!” Akhirnya BBM Hadir di Android dan iOS
- NOTIFIKASI KOMENTAR ALA GOOGLE PLUS
- Rajawali Andes, Burung Pemangsa Terbesar di Dunia yang Mampu Terbang
- Rupee, Anjing Pertama yang Mendaki Everest
- Prajurit Super? Ditabrak Kereta Hanya Lecet
- Kumpulan Anti Virus
- 7 Kelebihan Nokia 3310 Yang Tak Bisa Tertandingi Oleh Smartphone
- Inilah Rupa dan Bentuk Otak Einstein yang Super Jenius
- Memahami Mahluk Halus Dengan Ilmu Fisika
- 10 Kendaraan Militer Paling Unik di Dunia
- Download Buku Matematika SMA
- Tips Agar Tak Cepat Lelah di Depan Komputer
- Klan Uzumaki